Pedagang kaki lima yang jualan malam pasti punya genset portable. Alat penghasil listrik untuk dagang ini wajib dirawat agar awet dan selalu siap digunakan. Untuk itu, coba tips merawat genset portable berikut ini!
Hindari Menaruh Genset Portable Menempel dengan Tanah
Tanah tentu saja kotor, jika kontak langsung dengan alat genset, kotoran tersebut bisa jadi kerak ataupun karat. Kontak tanah langsung juga beresiko mengotori mesin. Bayangkan ada tanah yang tersedot mesin ataupun masuk ke sela-sela genset. Pasti lebih sulit dibersihkan jika sampai kemasukan tanah.
Pastikan Genset Portabel Ada di Area Teduh
Jangan tinggalkan genset di ruang terbuka. Minimal di tempat teduh ataupun dalam tenda jualan. Hal ini memastikan genset lebih aman dari cuaca. Saat hujan dan genset dibiarkan di luar, pasti lama-lama akan berkarat dan mudah rusak.
Sekedar saran saja, lebih baik membeli tudung pelindung untuk genset. Jika genset terlindung baik dari segala elemen cuaca, Anda tidak perlu rutin menggunakan tips merawat genset tiap hari. Cukup pakai arahan tips di sini sekitar tiap dua atau tiga hari sekali.
Jauhkan Genset Portable Dari Area Tempat Memasak
Pedagang kaki lima yang masak banyak porsi tiap hari, harus lebih hati-hati pakai genset. Genset bisa cepat rusak jika terkena kotoran dari masakan ataupun terciprat air untuk memasak.
Terutama untuk kaki lima yang jualan nasi goreng atau mie goreng, mereka sering memasak dengan cepat. Hasilnya, ada sisa makanan yang loncat dari wajan. Jika makanan tersebut masuk ke celah mesin genset portable, alat tersebut bisa rusak. Jadi, lebih baik singkirkan genset jauh dari tempat masak ini.
Selalu Lakukan Tes dan Perawatan Rutin Sebelum Digunakan Berdagang
Tips terakhir adalah melakukan pengecekan dan tes rutin pada genset. Pengecekan bisa dilakukan sebelum berdagang untuk pastikan kondisi genset bagus.
Pengcekan yang dilakukan minimal adalah lihat kondisi oli, bahan bakar dan juga suara mesin. Selama semua aspek tersebut normal, Anda bisa langsung pakai genset portable tersebut.
Jika menemukan masalah, pastikan perbaiki dulu ataupun gunakan jasa service genset. Daripada genset mati di tengah lagi ramai jualan, lebih baik diperbaiki dulu dengan layanan pihak ahli.
Pedagang kaki lima yang ingin genset portable lebih panjang umur, pastikan coba tips di atas. Info tips merawat genset portable ini harus dipraktikkan rutin agar alatnya bekerja baik selama digunakan berjualan!